Teknik Dasar Pengukuran Pada Ponsel || IndoGSM

Teknik Dasar Pengukuran


A.PENDAHULUAN

a.Pengertian

Pengukuran adalah usaha untuk mendapatkan besaran kuantitatif(hasil penelitian yang dipresentasikan dalam bentuk hasil penghitungan matematis(yang bersankutan dengan matematika)) yang merupakan hasil perbandingan antara sesuatu yang ingin diketahui terhadap standarnya.

b.Latar Belakang Masalah

Karena untuk mengecek masalah seperti baterai atau yang lain biasanya kita membutuhkan ilmu pengukuran

B.MAKSUD DAN TUJUAN

Melakukan pengukuran pada ponsel

C. BATASAN DAN RUANG LINGKUP PEKERJAAN


D. TARGET DAN HASIL YANG DIHARAPKAN

Bisa melakukan pengukuran pada ponsel dengan benar

E.METODE PELAKSANAAN PEKERJAAN

Membaca dan memahami

F.ALAT DAN BAHAN

  • Laptop
  • Charger
  • Internet
  • Apk UFSroom

G.TAHAPAN PELAKSANAAN

Pertama kita harus tau pengertian dari pengukuran dan dilanjutkan tahap-tahapan tentang pengukuran
  • Pengukuran adalah usaha untuk mendapatkan besaran kuantitatif(hasil penelitian yang dipresentasikan dalam bentuk hasil penghitungan matematis(yang bersankutan dengan matematika)) yang merupakan hasil perbandingan antara sesuatu yang ingin diketahui terhadap standarnya.
Pengukuran pada posnsel sendiri meliputi:
  • Pengukuran Pasif
    Pengukurann Pasif pada ponsel adalah pengukuran yang dilakukan dimana ponsel tersebut tidak di aliri aliran arus listrik.
    -Pengukuran hambatan dalam(secara pararel)
    -Pengukuran jalur(secara seri)
    Alat ukur pada pengukuran pasif ini kita dapat menggunakan Multimeter baik analog maupun digital

  • Pengukuran Aktif
    Pengukuran Aktif pada ponsel adalah pengukuran yang dilakukan dimana ponsel tersebut dialiri arus dan tegangan baik melalui konector Battery atau konector Charger.
    -Pengukuran tegangan
    -Pengukuran arus
    -Pengukuran clock
    -Pengukuran frequency
    Alat ukur yang dapat kita gunakan adalah Multimeter,Power Supply(Digital/Analog)


    Berikut gambar dari alat-alat pengukuran:

    Multimeter analog

  • Multimeter digital

    Power Supply analog

    Power Supply digital

    Power Supply analog


  • Pengukuran Hambatan Dalam
    Pengukuran hambatan dalam (impedansi)atau resistansi pada rangkaian ponsel bertujuan untuk menganalisa kerusakan komponen pada suatu jalur ataupun kerusakan pada jalur itu sendiri.

    Ada 5 hasil yang bisa kita dapat dari pengukuran hambatan dalam(impedansi)yaitu:
    -Mengetahui komponen jalur itu normal/baik,misalkan nilai pada jalur yang normal itu 350ohm(resistor),maka jalur yang sedang kita ukur juga harus 350ohm,jika nilai jalur yang kita ukur selisihnya hanya sedikit(tidak 2x lipat dari yang normal)baik lebih besar atau lebih kecil,itu masih bisa dikatakan normal/baik

    -Mengetahui pada jalur itu ada yang short(konslet),pada multimeter ditandai dengan angka(0).Jalur yang short (konslet)dapat disebabkan oleh komponen yang terdapat pada jalur tersebut ataudisebabakan oleh jalur itu snediri.

    -Mengetahui komponen yang terdapat pada jalur itu ada yang hampir short(bocor),pada multimeter digital ditandai dengan angka kurang dari 100 atau mendekati 0 atau nilai pada multimeter dibawah angka normal dan selisih sangat jauh dari nilai yang normal.

    -Mengetahui jalur itu putus ,pada multimeter ditandai dengan tidak bergerak atau diam saja baik angka pada multimeter digital atau jarum pada multimeter analog.

    -Mengetahui jalur itu hampir putus,pada multimeter ditandai dengan nilai yang lebih besar dari nilai yang normal dan selisih sangat jauh melebihi angka normal
Cara pengukuran hambatan dalam dengan multimeter digital
  • Selektor diset pada skala dioda
  • Probe merah dihubungkan pada ground
Probe hitam dihubungkan pada jalur yang akan di ukur




Cara pengukuran hambatan dalam dengan multimeter analog
  • Selektor diset pada skala(X1)
  • Probe hitam dihubungkan pada ground(GND)
  • Probe merah pada jalur yang akan di ukur
Pengukuran jalur (secara seri)
Pengukuran jalur bertujuan untuk memastikan bahwa jalur tersebut terhubungkan baik atau tidak ,cara ini membutuhkan skema diagram untuk mengetahui komponen apa saja yang terdapat pada jalur,pada prateknya anda akan mengukur satu persatu disetiap komponen yang akan dilalui oleh jalur tersebut.
  • Cara pengukuran jalur dengan multimeter digital
    Selektor diset pada skala Dioda atau bisa juga dengan skala Buzze,probe merah dihubungkan pada komponen yang terdapat pada jalur yang akan diukur,sedangkan probe hitam pada komponen yang lainnya pada jalur yang sama.
    Jika jalur itu terhubung maka pada multimeter akan menunjukkan angka 0 jika salah Dioda,jika skala buzzer maka akan berbunyi
Pengukuran tegangan
Pengukuran tegangan dilakukan ketika ponsel sudah diberikan power supply tegangan.Tegangan yang masuk ini yang nanti diolah oleh Power management (IC power) untuk ditrisbusikan kepada komponen-komponen yang membutuhkan ,pada tiap-tiap komponen mempunyai kebutuhan tegangan yang berbeda-beda agar dapat bekerja,cara ini membutuhkan skema diagram untuk mengetahui nilai tegangan yang dibutuhkan oleh komponen yang akan kita ukur.
Dalam hal inilah pengukuran aktif dibutuhkan ,sehingga dapat diukur tegangan kerja yang dibutuhkan oleh tiap-tiap komponen tertentu apakah tegangan sesuai dengan yang dibutuhkan atau tidak,jika nilai tegangan yang dibutuhkan sesuai dengan nilai tertentu maka dapat dipastikan permasalahan ada pada komponennya ,tetapi apabila tegangan tersebut tidak sesuai dengan nilai yang dibutuhkan maka kerusakan dipastikan dari komponen yang memberikan tegangan tadi ,yaitu power management atau regulatornya

Proses pendistribusian tegangan mempunyai tahapan-tahapan tertentu,saat battery(vbbat)mensupply tegangan pada power management dan regulator ,tegangan outputnya tidak serta tersebar ke komponen yang membutuhkan ,pendistribusian tegangan ini membutuhkan control (perintah/enable) untuk mengatur kapan tegangan itu diberikan dan kapan tegangan itu diberikan.
Berdasarkan tahapannya distribusi tegangan dalam proses kerja mesin handphone terdapat 3 tahapan,yaitu:

-tahap 1: tegangan akan keluar pada saat ponsel mendapatkan tegangan dari Battery
-tahap 2 :tegangan akan keluar pada saat ponsel ditekan on/off
-tahap 3 :tegangan-tegangan tertentu akan keluar hanya pada saat CPU memberikan perintah terhadap komponen pendistribusi tegangan untuk mengeluarkan tegangan tersebut
-tahap 4 :tegangan-tegangan tertentu akan keluar di saat system RF sedang bekerja

  • Cara pengukuran jalur dengan multimeter digital 
    -Selektor diset pada skala Volt DC
    -Probe merah dihubungkan pada jalur tegangan yang akan diukur
    -Probe hitam pada ground
    -Pastikan nilai tegangan pada multimeter keluar sesuai pada nilai yang ada pada schematic

H.TEMUAN PERMASALAHAN SERTA CARA PENYELESAIAN MASALAHNYA.

Temuan Permasalahan pada saat membaca ada bagian yang kurang saat penjelasan

Penyelesaian masalah memahami isi dari teks tersebut

I.KESIMPULAN YANG DIDAPATKAN

Pengukuran ini penting karena biasanya ada yang konslet karena kelebihan arus dan ada yang mati oleh karena itu ada ilmu tentang pengukuran

J.REFERENSI

  • UFSroom
  • Google

K.TARGET WAKTU 

Jam 09.00-15.00
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url